Paser, 16 Maret 2025- Polres Paser bersama komunitas Agya Ayla Community Borneo Indonesia (AACBI) menggelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat, khususnya bagi pengguna jalan yang tengah menunaikan ibadah puasa dan melintas di depan kantor Polres Paser. Minggu sore ( 16/3/2025 )
Kapolres Paser AKBP Novy Adi Wibowo, S.I.K., M.H. yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menjelaskan bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan wujud kepedulian Polres Paser kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memastikan masyarakat yang sedang berpuasa dapat berbuka tepat waktu, terutama mereka yang berada di jalan,” ujar AKBP Novy Adi Wibowo,S.I.K ,M.H .
Selain Kapolres Paser, kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat utama, serta anggota dari komunitas AACBI Paser yang turut mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan pemberian takjil.
Kegiatan berbagi takjil ini disambut antusias oleh warga dan pengendara yang melintas di sekitar lokasi, meski antusiasme tersebut menyebabkan kemacetan di beberapa titik jalan sekitar. Namun, hal tersebut tidak mengurangi semangat para personil Polres Paser dan komunitas AACBI yang dengan sabar membagikan takjil kepada para penerima.

More Stories
Rapat Koordinasi Kedatangan RI 2 Ke Kaltim berjalan lancar
Biddokkes Polda Kaltim Gelar Jumat Curhat dan Pelayanan Kesehatan Gratis bagi Pengemudi di Terminal Batu Ampar Balikpapan
Wujud Kepedulian Terhadap Masyarakat dan Tempat Ibadah di Balikpapan, Polda Kaltim Gelar Bakti Sosial dan Bakti Religi