Tana Paser – Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat masa tahapan kampanye pemilu 2024, Polsek long ikis melaksanakan Patroli Gabungan 3 Pilar di wilayah hukum Polsek Long ikis Kabupaten Paser, Senin (11/12/2023)
Kegiatan ini merupakan bentuk sinergisitas antara Polsek Long ikis, TNI, dan Kecamatan untuk menjaga Harkamtibmas di masa tahapan kampanye pemilu 2024.
Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, SIK melalui Kapolsek Long Ikis AKP Alimuddin SH menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk
mencegah potensi kejahatan seperti C-3 dan gangguan Kamtibmas lainnya terkhusus pesta demokrasi pemilu 2024.
Saat patroli, personil gabungan melakukan sambang di PPK Kecamatan, Panwaslu Kecamatan dan tempat-tempat keramaian dan yang dianggap berpotensi rawan tindak kejahatan.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai langkah antisipatif, tetapi juga sebagai upaya mempererat sinergitas antar instansi dan stakeholder di wilayah hukum Polsek Long ikis” Ucap Kapolsek
Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan patroli ini akan terus dilakukan secara berkala, mengedepankan kerjasama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024.
“Harapannya, upaya ini dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat di wilayah hukum Polsek Long ikis” Tutup Kapolsek.
Humas Polres Paser.
More Stories
Jelang Pilkada Polres Paser Tingkatkan Pengamanan di Kantor KPU.
Kapolri Hadiri HUT ke-79 TNI AL
Karo Ops Polda Kaltim Pimpin Apel Siaga Pengamanan Kunjungan Presiden RI di Kaltim