Tana Paser – Personel Sat Samapta Polres Paser melaksanakan patroli bersepeda sebagai langkah preventif untuk mencegah kejahatan Kegiatan patroli ini dilakukan guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tersebut, Senin (12/8/24).
Patroli tersebut melibatkan personel 1 Regu sat Samapta yang secara rutin memantau kegiatan di sejumlah titik rawan kriminalitas dengan patroli bersepeda, mereka berkeliling dan menjaga keamanan di sekitar wilayah Tanah Grogot.
Selama patroli berlangsung, personel Sat Samapta, tidak hanya fokus pada upaya mencegah kejahatan, tetapi juga memberikan himbauan kepada masyarakat di titik-titik keramaian dan pertokoan serta perbankan Hal ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar serta menghindari potensi masalah yang dapat timbul.
Kapolres Paser AKBP Novy Adi Wibowo, SIK, MH melalui Kasat Samapta AKP Hermawan, SH, MH, Menyampaikan bahwa patroli bersepeda ini merupakan bagian dari strategi kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
“Kami tidak hanya fokus pada pencegahan kejahatan, tetapi juga berusaha untuk mengajak dan memberikan himbauan kepada masyarakat agar ikut menjaga keamanan dan ketertiban. Ini adalah langkah preventif untuk mencegah potensi masalah gangguan Kamtibmas.
Himbauan yang di berikan kepada para masyarakat dan pemilik, menjadi langkah penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban sosial Kepolisian berharap agar partisipasi aktif dari masyarakat, dapat membantu menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,Tutupnya.
Humas Polres Paser.
More Stories
Jelang Pilkada Polres Paser Tingkatkan Pengamanan di Kantor KPU.
Kapolri Hadiri HUT ke-79 TNI AL
Karo Ops Polda Kaltim Pimpin Apel Siaga Pengamanan Kunjungan Presiden RI di Kaltim