Polrespaser.net – Sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, Polsek Kuaro kembali membagikan Bansos kepada warga masyarakat kurang mampu di Kabupaten Paser, Kamis (13/04/2023).
Dalam pelaksanaan kegiatan bagi-bagi Bantuan Sosial tersebut dilaksanakan langsung oleh personel Polri yang langsung terjun ke lapangan atau pemukiman masyarakat.
Ditempat terpisah, Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, S.I.K, mengatakan bahwa kegiatan membagikan Bansos merupakan bentuk kepedulian anggota Polri terhadap sesama.
“Selain membagikan Bansos, kita juga menyampaikan pesan Kamtibmas agar berhati-hati dan menghimbau agar selalu menjaga kesehatan,” ungkapnya.
“Kita berharap masyarakat bisa hidup sehat dan bersih. Semoga pembagian Bantuan Sosial ini bisa membantu meringankan beban mereka,” papar Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta.
HUMAS POLRES PASER
More Stories
Polres Paser Gelar Upacara Bendera di SLTP dan SLTA se-Kabupaten Paser, Sampaikan Pesan edukasi kepada Siswa siswi
Musyawarah Cabang XI IMM Paser, Gerakan Inklusif untuk Masa Depan yang Lebih Kuat
Polres Paser Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Sabu